You are here: Home » Chapter 79 » Verse 1 » Translation
Sura 79
Aya 1

Chapter 79

The Wrestersal-Nāziʿāt ( النازعات )

46 verses • revealed at Meccan

»The surah that opens with the oath of the Divine One swearing by The Wresters, the angelic pullers, who shall harshly wrest out the souls of the unbelievers at their appointed time of death. It takes its name from “the wresters” (al-nāziʿāt) mentioned in verse 1. The main theme of the surah is the possibility and inevitability of the Resurrection, its results, and its timing. The story of Moses and Pharaoh acts as encouragement to the Prophet and a warning to the disbelievers.«

The surah is also known as (Soul-)Snatchers, Extractors, The Angelic Pullers, The Forceful Chargers, The Pluckers, The Soul-Snatchers, Those That Rise, Those Who Pull and Withdraw, Those Who Tear Out

بِسمِ اللَّهِ الرَّحمٰنِ الرَّحيمِ

Quraish Shihab: Surat ini dimulai dengan menyebut nama Allah--satu-satunya Tuhan yang berhak disembah--Yang memiliki seluruh sifat kesempurnaan dan tersucikan dari segala bentuk kekurangan. Dialah Pemilik rahmah (sifat kasih) yang tak habis-habisnya, Yang menganugerahkan segala macam kenikmatan, baik besar maupun kecil.

1
وَالنّازِعاتِ غَرقًا

Quraish Shihab

AN-NAZI'AT (PARA PENCABUT) Pendahuluan: Makkiyyah, 46 ayat ~ Ayat-ayat pembukaan surat al-Nazi'ât berisikan sumpah Allah Swt. bahwa hari kebangkitan mungkin, tidak mustahil, terjadi. Ayat-ayat selanjutnya menuturkan kisah Mûsâ a. s. bersama Fir'aun dengan tujuan menghibur hati Nabi Muhammad saw. Surat ini menyinggung pula upaya dan kiat manusia di dunia, memaparkan dengan jelas nasib buruk yang akan menimpa orang yang berbuat sewenang-wenang (zalim) dan orang-orang yang melakukan pengkhianatan. Pada bagian akhir surat dijelaskan sikap orang-orang musyrik yang bertanya-tanya tentang masa datangnya hari kiamat. Ditutup dengan keterangan menyangkut tugas Nabi Muhammad sebagai pemberi peringatan kepada manusia yang merasa dirinya takut pada hari kiamat, bukan untuk memberitahukan waktu terjadinya.
Aku bersumpah demi yang diberi kekuatan untuk mencabut sesuatu dari akarnya dengan kuat,